Berita Badminton: Kisah Nunung Wibiyanto Yang Pulang Kampung Ke Indonesia

Penulis: Yusuf Efendi
Senin 30 Mei 2016, 20:01 WIB
Berita Badminton: Kisah Nunung Wibiyanto Yang Pulang Kampung Ke Indonesia

Nunung Wibiyanto dan Anak Didiknya/[foto:badmintonindonesia.org]

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Badminton: Indonesia tidak hanya gudangnya para pemain bertalenta dengan sudah tidak terhitung lagi banyaknya piala yang sudah di persembahkan oleh putra-putri bangsa, tak terkecuali juga pelatih yang mana banyak yang berkarir dan berjuang dengan melatih di Luar Negeri.

Seorang Nunung Wibiyanto adalah salah satu contoh pelatih yang mencari rejeki di negeri orang yaitu negara Singapura. Setelah keluar dari pelatnas pada tahun 1998, Nunung sempat melatih di klub Jaya Raya Jakarta dan akhirnya menjadi pelatih ke Singapura. Pada tahun 2004, Nunung hijrah ke Jepang dan menjadi pelatih di Negeri Sakura. Namun karena alasan keluarga, ia kembali ke Singapura hingga saat ini.

Nunung Wibiyanto adalah Mantan Atlet Nasional yang pernah berpasangan dengan Ricky Soebagdja dan Rionny Mainaky ini datang ke Jakarta untuk mendampingi anak-anak didiknya, Yong Kai Terry Hee/Loh Kean Hean yang bertanding hari ini di babak kualifikasi Indonesia Open Super Series Premier 2016.

“Dalam lima tahun kedepan, Singapura bertekad untuk membalik komposisinya. Atlet Singapura 75% dan atlet asing 25%. Singapura adalah negara maju, dimana komite olahraga nasionalnya sangat mendukung pemain bulutangkis untuk multi event seperti SEA Games, Asian Games dan Commonwealth Games. Kalau turnamen open seperti ini tidak terlalu ditargetkan.” Demikian pernyataan Nunung Wibiyanto yang mendampingi anak didiknya di Indonesia Open Super Series Premier 2016. Seperti dikutip oleh situs resmi PBSI badmintonindonesia.org.

“Tidak mudah mendidik atlet Singapura, karena mereka masih banyak yang sekolah. Jadi kadang jadwal latihannya harus disesuaikan dengan jadwal sekolah. Prioritasnya pun beda dengan atlet Indonesia yang sudah full fokus seratus persen untuk bulutangkis. Melatih atlet berbagai bangsa tentunya karakternya juga beda, jadi kita harus pintar-pintar.” Pungkas Nunung Wibiyanto.

Artikel Tag: Nunung Wibiyanto, PBSI, BWF, indonesia open super series premier 2016

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berita-badminton-kisah-nunung-wibiyanto-yang-pulang-kampung-ke-indonesia
3502  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini